Berita

Menu ini memuat perkembangan kabar dan informasi terkini tentang Perpustakaan Badan Standardisasi Nasional, ditulis untuk disampaikan kepada para pengunjung dan masyarakat umum

Ingin Buat Perpustakaan Kecil di Rumah, Ini 5 Langkah Membuat Label Bukunya

Admin Diandra Nessia Alisty —
  2929

Jika jumlah buku di rumah teman-teman sudah cukup banyak, kita bisa menatanya dengan rapi di rak dan dikelompokkan agar lebih sederhana, lho.

Bahkan teman-teman juga bisa mengelompokkannya seperti perpustakaan, rumah pun jadi seperti perpustakaan kecil yang menambah keindahan rumah.

Kita juga bisa membuat label buku untuk ditempelkan di buku. Dengan cara ini, ruang buku di rumah nampak seperti perpustakaan sungguhan.

Namun, bagaimana cara membuat label buku yang benar seperti seorang pustakawan, ya?

Untuk itu, teman-teman bisa menyimak caranya berikut ini. Yuk, simak bersama 

Cara Membuat Label Buku Sendiri di Rumah 

Label buku atau kode buku biasanya akan ditempelkan pada punggung buku.

Fungsinya sendiri adalah untuk memudahkan mengelompokkan buku berdasarkan rak, nomor buku, dan penulisnya.

Buku jenis apapun sebenarnya bisa teman-teman buat label bukunya, kok.

Dengan cara ini, pengelompokkan buku semakin rapi dan mudah menemukan buku yang diinginkan.

Menurut Ingrid Shela Devina, Pustakawan Ahli Pertama, Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Tangerang, kita bisa membuat label buku sendiri dengan peralatan sederhana seperti berikut. 

1. Menyiapkan Peralatan 

Sebelum memulai, pastikan teman-teman mempunyai persediaan kertas untuk membuat label buku.

Teman-teman juga bisa menggunakan komputer dan alat cetak untuk menyalin label buku yang sudah dibuat.

Teman-teman juga bisa menulisnya dengan tangan saja, kita juga bisa menggunakan spidol warna agar label buku semakin unik.

Lalu, alat lainnya yang perlu disiapkan adalah guntung dan perekat untuk merekatkan label buku ke punggung buku. 

2. Menentukan Subjek Buku 

Setelah peralatan yang diperlukan sudah disiapkan, kita juga bisa membuat nama untuk perpustakaan kecil kita.

Apakah teman-teman sudah menentukan namanya? Jika sudah menemukan nama yang sesuai, kita bisa langsung membuat label buku.

Tapi kita perlu menentukan subyek bukunya terlebih dahulu. Subyek buku adalah isi pembahasan, topik, atau tema dari buku.

Jadi, teman-teman harus mengetahui jenis buku apa saja yang akan ditata. 

3. Membuat Nomor Klasifikasi 

Jika sudah menentukan dan mengelompokkan buku berdasarkan subyeknya.

Kita bisa menentukan nomor klasifikasi atau kode buku, kode buku ini akan mempermudah kita untuk mengelompokkan buku di perpustkaan rumah.

Menurut ilmu pustaka, kode buku ini bisa dikelompokkan menjadi 10 penomoran.

Pertama, nomor 000 untuk buku umum, 100 buku filsafat, 200 buku agama, 300 buku ilmu sosial, 400 buku bahasa, 500 buku ilmu murni, 600 buku ilmu terapan, 700 buku kesenian dan olahraga, 800 buku sastra, dan 900 buku sejarah. 

4. Membuat Nama Penulis 

Setelah membuat nomor klasifikasi berdasarkan subyek buku, serta sudah menuliskannya pada label buku.

Teman-teman bisa langsung membuat nama penulis atau nama pengarangnya.

Untuk menuliskan nama pengarang, kita hanya perlu tiga huruf awal nama penulis.

Jadi, misalkan nama penulisnya adalah Soca Sobhita, kita hanya menuliskan “Soc” di label buku. 

5. Membuat Judul Buku 

Langkah terakhir membuat label buku adalah menuliskan judul bukunya. Untuk menuliskan judul buku ini tidak sulit, kok.

Teman-teman hanya perlu menemukan judul buku yang biasanya dicetak lebih besar di sampul buku.

Setelah itu, kita tuliskan di bawah nama pengarangnya, tulislah judul buku dengan satu huruf yang ada diawal judul.

Jadi, misalkan judul bukunya adalah ‘Bercocok Tanam Buah Timun’, teman-teman hanya perlu menuliskan huruf ‘B’ pada label buku. 

Nah, itulah cara membuat label buku sendiri untuk perpustakaan pribadi di rumah.  


Sumber: https://bobo.grid.id/read/083048157/ingin-buat-perpustakaan-kecil-di-rumah-ini-5-langkah-membuat-label-bukunya?page=all

© 2019 Perpustakaan BSN. All Rights Reserved.
Powered by SLiMS.